Anggota DPR Provinsi Jawa Barat, Fraksi Partai Gerindra, Abdul Karim. (Foto: Jabar News) |
SIGNALCIANJUR.COM- Anggota DPR Provinsi Jawa Barat Fraksi Partai Gerindra, Abdul Karim merasa ikut prihatin, dan berduka imbas cuaca ekstrem terjadi bencana longsor, banjir, dan pergeseran tanah, di Kabupaten Cianjur wilayah Selatan, Rabu (4/12/2024).
Ia mengatakan, musibah bencana alam dampak dari meluap air sungai Cibuni, seperti Kecamatan Kadupandak, dan Cijati, sehingga akses jalan di sejumlah titik lokasi rusak, banjir dan terkena longsoran tanah.
"Akses jalan tidak bisa dilalui warga beraktivitas terutama anak sekolah," kata Abdul Karim, saat dikonfirmasi wartawan, sore.
Politisi Partai Gerindra Kabupaten Cianjur ini meminta, agar pemerintah bisa hadir di tengah-tengah masyarakat untuk segera mengambil tindakan, solusi dan langkah terbaik.
"Baik itu pemerintah kabupaten maupun provinsi Jawa Barat," ujarnya.
Hal sama diungkapkan dia, karena imbas dari cuaca ekstrem tersebut sudah langganan setiap satu tahun. Tapi tahun ini paling berdampak cukup parah, akses jalan banyak rusak.
"Ya! Artinya pemerintah harus hadir dalam hal ini secepatnya," pinta Abdul Karim.
Ia juga mengucapkan permohonan maaf karena belum bisa ke lokasi, dan Insya Allah akan segera cek ke lokasi untuk melihat situasi dan kondisi assessment menampung keperluan warga terdampak bencana alam.
"Tetap jaga kesehatan dan lebih waspada dan hati-hati melihat situasi dan kondisi cuaca saat ini," imbuhnya.
Abdul Karim menambahkan, akibat meluap air sungai Cibuni rumah warga terendam banjir, dan longsoran tanah. Sehingga anak - anak (pelajar) warga setempat tidak bisa berangkat sekolah terjebak.
"Pemerintah harus hadir segera turun tangan untuk mengantisipasi dan solusi," timpalnya.
Ia berharap mudah-mudahan bantuan segera terselesaikan atas kejadian bencana alam tersebut di Kabupaten Cianjur wilayah Selatan, khususnya Kecamatan Kadupandak dan Cijati.
"Berharap pemerintah bisa mencari solusi bagaimana banjir bisa teratasi untuk ke depan," tutup anggota DPR Provinsi Jawa Barat. (Red/*)