Notification

×

Iklan

Iklan

Program Desa Manjur di Sukaratu Bojongpicung, Bupati Cianjur: Ada Mata Air Jernih Dikelola Manfaat untuk Warga

7/29/2024 | 18:13 WIB Last Updated 2024-07-29T11:25:45Z
Bupati Cianjur H Herman Suherman didampingi Kades Sukaratu, Kecamatan Bojongpicung Rahmat saat melaksanakan program Desa Manjur. (Foto: SignalCianjur)


SIGNALCIANJUR.COM- Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Cianjur berikan pelayanan terbaik kedinasan melalui program "Desa Manjur" rutin digelar guna memudahkan warga mengurus keperluan seperti administrasi kependudukan (Adminduk), kesehatan dan lainnya, seperti halnya di Desa Sukaratu, Kecamatan Bojongpicung, Senin (29/7/2024).

Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan kegiatan Desa Manjur merupakan program pemerintah daerah selama empat tahun terakhir. Na! Hal ini dimana orang nomor satu di Cianjur silaturahmi langsung ke rumah warga, tujuan untuk menampung aspirasi atau keluhan pelayanan.

"Jujur saja Desa Sukaratu penyambutan luar biasa," katanya saat dikonfirmasi langsung di lokasi oleh awak media, pagi.

Masih ujarnya, antusias warga dan lingkungan yang bersih. Bahkan ada sumber air yang positif, biasa air disedot pakai pompa, ini ada mata air jernih yang dimanfaatkan keperluan sehari-hari.

"Nah! Ini pas di depan kantor desa keluar sendiri secara alamiah anugrah menjadi berkah dari Allah SWT," ucap Herman.

Tentunya, lebih lanjut ia menuturkan sangat bermanfaat dan berguna sekali secara kontinyu. Dan, harus dioptimalkan pesannya hasil bumi yang diperuntukkan untuk kepentingan masyarakat.

"Saya nitip dipelihara dengan baik," ujar Bupati Cianjur.

Terpisah, Kepala Desa Sukaratu Kecamatan Bojongpicung Rahmat mengucapkan terima kasih atas kedatangan Bupati Cianjur ke desa tersebut. Tentunya meras senang dan bangga bisa dikunjungi secara langsung oleh orang nomor satu di Kabupaten Cianjur.

"Bahkan pelayanan diberikan sangat baik dari Pemkab Cianjur melalui beberapa dinas hingga sore hari di program Desa Manjur selama ini," terang dia.

Rahmat memaparkan lebih lanjut, banyak pelayanan diberikan seperti cek kesehatan kepada.warga, adminduk, dan lainnya.

"Jadi semua aspirasi ata keluhan warga ditampung oleh beliau," ujar Kades Sukaratu, Kecamatan Bojongpicung.

Terakhir, ia berharap jangan bosan dan kapok untuk datang atau berkunjung kembali karena warga sangat dan butuh perhatian tentu oleh pemerintah.

"Kami menyambut dengan baik dan melayani sepenuh hati dan ikhlas atau silaturahmi pak bupati serta jajarannya," tutup Rahmat. (Red)


×
Berita Terbaru Update