Ketua Pendiri Yayasan Muhammad Makki Fazri, Al -Habib R. Eri Al-Hasaniterus berlomba kebaikan tebar sosial santuni anak yatim-dhuafa. (Foto: SignalCianjur) |
SIGNALCIANJUR.COM- Yayasan Muhammad Makki Fazri terus eksis menebar kebaikan melalui sosial peduli kepada anak yatim-piatu dan dhuafa.
Seperti halnya santun puluhan anak yatim-piatu dan dhuafa di Kampung Sayangheulang RT 5/5, Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur kota, Kabupaten Cianjur, Jumat (14/3/2023).
Ketua Pendiri Yayasan Muhammad Makki Fazri Al -Habib Raden Eri Al-Hasani mengatakan, sedekah tanda syukur "Rasulullah Shollallahu Alaihi Wasallam" bersabda, yaitu tangan yang diatas lebih baik dari tangan yang dibawah (HR. Bukhari).
"Kerendahan hati kami sampaikan kembali dalam rangka santunan anak yatim piatu dan shuafa dilaksanakan rutin seminggu sekali. Alhamdulillah," katanya.
Habib Eri menuturkan, melalui santunan saat ini tepat di bulan suci Ramadhan 1444 H/ 2023, yaitu momentum baik untuk berlomba kebaikan.
"Santunan sekitar 77 orang yatim piatu dan 39 orang dhuafa binaan saya" ujarnya.
Diketahui, gerakan sosial tersebut selalu digelar atau dilaksanakan setiap Jumat. Dan, bila berkenan untuk sedekah buat anak yatim piatu bisa menghubungi pengurus yayasan.
"Tentu besar harapan kami kiranya bisa hadir silaturahim unruk berpartisipasi kembali support kepada semua pihak (para dermawan)," tutup Habib R. Eri.
Ketua Pendiri Yayasan Muhammad Makki Fazri ini menambahkan, karena memberi itu tenangkan hati seperti matahari yang menyinari bumi.
"Nikmatnya berbagi dan teruslah berbuat kebaikan kepada sesama. Apalagi anak yatim-piatu dan dhuafa," tutupnya. (Red)