Notification

×

Iklan

Iklan

LMP MAC Cipanas Cianjur Bantu TNI-Polri Atur Arus Mudik Idul Fitri 1444 H/2023

4/21/2023 | 23:17 WIB Last Updated 2023-04-21T16:34:19Z
LPM Cipanas, Cianjur bantu pihak kepolisian dan TNI atur arus mudik Lebaran 2023. (Foto: SignalCianjur)

SIGNALCIANJUR.COM - Sebagai upaya untuk membantu kelancaran arus mudik, keamanan para pemudik "Idul Fitri 1444 H", kenyamanan dan gangguan kamtibmas bersama dengan pihak TNI-Polri.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Laskar Merah Putih (LMP) MAC Cipanas, Cianjur Edi Gelung, kepada insan media, Jumat (21/4/2023) malam.

Masih ujar Edi, melaksanakan giat membantu polisi lalu lintas mengamankan jalan jalur yang dilalui pemudik Ramadhan 1444 H, yang disebar beberapa titik lokasi di wilayah Jalan Cipanas-Cianjur, di tempat keramaian keluar masuk kendaraan. 

"Meminimalisir kemacetan. Nah! Paling tidak memantu kelancaran di sejumlah titik lokasi," katanya.

Seperti halnya, terpantau dan informasi diterima di Jalan Pertigaan Ciloto, Jalan Pertigaan Hanjawar, Jalan Pertigaan cimacan (dekat RS Cimacan), Jalan Pertigaan Cipanas dan Jalan Pertigaan pasar Cipanas Samping Istana Presiden, anggota yang di krahkan oleh 

Edi menyambungkan, mengirimkan anggota menjadi relawan sebanyak 150 orang, yang dibagi menjadi lima titik lokasi yang ramai keluar masuk kendaraan.

"Antisipasi rawan kecelakaan juga kamtibmas" ujarnya.

Kegiatan tersebut, hal senada masih papar Edi, dilaksanakan 19 April 2023, turun secara langsung ke lapangan dengan relawan, menyambut kemenangan hari raya Idul Fitri.

"Mudah-mudahan ada giat kami ini menjadi berkah untuk pejalan pemudik bisa pulang dan berkumpul dengan masyarakat keadaan selamat," doanya.

Ia menambahkan, ada lima titik lokasi LMP MAC Cipanas giat relawan ketupat jalanan membantu kepolisian untuk mengatur lalu lintas.

"Kami sudah koordinasi dengan Polsek Pacet," tutup Ketua Ketua Laskar Merah Putih (LMP) MAC Cipanas. (Red)



×
Berita Terbaru Update