Notification

×

Iklan

Iklan

Mencari Ikan, Seorang Pria Warga Cianjur Hanyut Tenggelam Terbawa Arus Sungai

7/15/2022 | 22:23 WIB Last Updated 2022-07-15T15:28:41Z
Sungai Cianjur, dimana seorang pria warga Gang Rinjani 1, Kelurahan Sayang, Cianjur, Jawa Barat jatuh terpeleset tenggelam ke sungai. (Foto: Istimewa)


SIGNALCIANJUR.COM- Seorang pria hendak mencari ikan terpeleset ke sungai, warga Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pukul 17.00 WIB, Jumat (15/7/2022) sore.

Diketahui, identitas korban Aceng (40) Bin Memed, warga Gang Renjani 1 RT 1/14, Kelurahan Sayang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Dan, hingga kini masih belum ditemukan.

Camat Cianjur kota Tom Dani Gardiat mengatakan, ada laporan dan kini sudah ditembuskan ke dinas terkait. Bahkan ke Bupati Cianjur, mengenai orang terbawa hanyut di sungai Cianjur. Waktu kejadian sekitar pukul 16.30 WIB, dan data korban telah dikantongi yang merupakan pekerja buruh.

"Informasinya istrinya pun sempat melihat kejadian hingga sempat minta tolong juga," katanya.

Camat Cianjur kota ini mengungkapkan, kronologis kejadian. Itu korban sedang mencari ikan, kemudian terpeleset ke sungai yang pada saat itu arus sangat deras. Namun sayangnya tidak sempat tertolong karena melihat kondisi sungai lagi pasang, artinya lumayan besar.

"Ya! Sat itu karena sedang turun hujan," ujarnya.

Sementara, saat ini upaya yang dilakukan Forkopincam Cianjur mendatangi TKP serta koordinasi dengan BPBD Cianjur. Jelasnya, dengan Tim BPBD dibantu oleh aparat TNI-Polri serta masyarakat sedang menyusuri sungai. Bahkan, untuk pencarian korban hingga ke Desa Langensari, Kecamatan Karangtengah.

"Pada saat pencarian korban hujan cukup deras, sehingga menyulitkan penyisiran di beberapa titik lokasi. Kini masih dilakukan berupaya," tutup Camat Cianjur kota. (Red)


×
Berita Terbaru Update