Satu ekor sapi yang akan dikurbankan keluarga H. Eko. (Foto: SignalCianjur) |
SIGNALCIANJUR.COM- Ketua DKM Masjid Maryam Al-ikhlas H. Bambang Eko Irawan juga keluarga besar alharhum pak Endang berkurban satu ekor sapi bobot 5,5 kwintal di Idul Adha tahun 2022 ini.
"Alhamdulillah kami sekeluarga bisa berkurban kembali dan ada milik rejekinya," katanya.
Ketua DKM Masjid Maryam Al-ikhlas ini mengungkapkan, nanti daging kurban bisa disebar untuk diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memang tepat sasaran.
"Ya! Khususnya warga tak mampu," katanya.
H. Eko menambahkan, mohon doanya dan dilancarkan segala sesuatunya. Dan, berharap menjadi berkah bagi keluarga. Tentunya merasa senang bisa berbagi milik rejeki dengan warga sini.
"Karena memberi itu tenangkan hati seperti matahari yang menyinari bumi," tutupnya singkat.
Sementara itu, Sekjen Gibas Resort Cianjur kota Aang Usep mengatakan, tahun ini kembali berkurban. Intinya untuk dibagikan kepada warga yang kurang mampu khsususnya dan umumnya warga Kampung Warungkiara RT 3/9, Desa Sukamaju, Kecamatan Cianjur kota, Kabupaten Cianjur.
"Diperkirakan untuk harga sekitar Rp40 juta," katanya kepada insan media, Sabtu (9/7/2022).
Usep menuturkan, untuk di kampung sini ada juga warga lain berkurban domba ada sekitar 3 ekor.
"Ya! Semoga menjadi berkah dan bermanfaat bisa berbagi," ujar putra keempat pasangan dari almarhum pak Endang dan ibu Dede.
Ia menambahkan, pelaksanaan pagi dimulai. Dan, yang digerakkan panitia Karang Taruna tingkat RT, tokoh agama (Toma), dan tokoh masyarakat (Tomas) warga setempat. Bahkan, mengenai kupon kurban sudah disebar oleh pihak panitia ditugaskan ke setiap masing-masing warga secara door to door langsung ke rumah.
"Nanti hanya tinggal lihatkan saja kertas kupon. Lalu daging kurban diambil di pihak panitia yang sudah ditugaskan," tutup salah satu anak dari almarhum pak Endang alias Aang Usep. (Red)