Notification

×

Iklan

Iklan

Puncak HPN 2022 Dibarengi Pelantikan IKWI, Ini Harapan Ketua PWI Cianjur

3/19/2022 | 14:26 WIB Last Updated 2022-03-19T08:12:47Z
Ketua PWI Cianjur Ahmad Fikri, saat menerima penghargaan, di acara puncak HPN 2022. (Foto: SignalCianjur)


SIGNALCIANJUR.COM- Peringatan puncak Hari Pers Nasional (HPN) 2022 di Kabupaten Cianjur mengambil tema "Semangat Membangun Sinergis dan Momentum Reorientasi menuju Profesionalisme Wartawan yang Berwawasan dan Berintegritas", diharapkan untuk motivasi awak media terutama di Cianjur.

Hal tersebut disampaikan Ketua PWI Cianjur Ahmad Fikri alis Orik, saat acara HPN 2022, yang selenggarakan di Hotel Grand Bydiel, Jalan Ir. H. Juanda, Panembong, Kecamatan Cianjur kota, Sabtu (19/3/2022).

"Ya! Mudah-mudahan bisa semakin memberikan motivasi para insan pers untuk berkarya, bekerja dan semakin profesional," harap Ketua PWI Cianjur ini.

Orik mengatakan, peringatan HPN 2022 ini adalah puncak rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan untuk memperingati momen penting sebagai sejarah perjuangan pers.

"Ini merupakan puncak dari acara kegiatan peringatan HPN 2022 di Cianjur," ujarnya.


Ketua PWI Cianjur menambahkan, sementara yang telah dilaksanakan seperti gerakan sosial yaitu santunan dan lainnya untuk masyarakat dan anggota PWI. Kemudian, untuk acara puncak rangkaian peringatan HPN 2022 juga dibarengi dengan pelantikan pengurus IKWI Kabupaten Cianjur masa bakti 2021-2024, langsung dilantik oleh pengurus IKWI Provinsi Jawa Barat.

"Selamat kepada para pengurus IKWI sudah dilantik, semoga bisa mengemban amanah. Dan, menjadikan Sumber Daya Manusia (SDM) semakin maju dalam segala hal atau bidang," tutup Orik, singkat.

Diketahui, acara HPN 2022 tersebut sekaligus diisi beberapa rangkaian kegiatan diantaranya lomba menulis dan foto serta lomba vlog untuk pelajar dan mahasiswa. Dan, santunan juga bantuan sosial lainnya, sebagai penutup akhir menggelar bazar produk UMKM dan fun games. (Red)


×
Berita Terbaru Update