Notification

×

Iklan

Iklan

Pilkades 2022, Inilah Harapan Forkompimcam Karangtengah

3/10/2022 | 10:32 WIB Last Updated 2022-03-10T03:43:31Z
Pelaksanaan pelantikan panitia Pilkades Desa Sabandar, Karangtengah, Cianjur. (Foto: SignalCianjur)



SIGNALCIANJUR.COM- Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) bisa menjalankan tugas sebaik mungkin, rapih dan jangan belok, terus lurus sesuai dengan aturan sudah ada. Karena, panitia sebelas orang menjadi sorotan terutama oleh para calon.

Hal tersebut disampaikan Camat Karangtengah melalui Kasi Pemerintahan (Kasipem), Asep Saepul Hidayat, saat menghadiri penetapan dan pelantika panitia Pilkades Desa Sabandar, di aula Desa Sabandar, Jalan Sabandar, Desa Sabandar, Kecamatan Karangtengah, Rabu (9/3/2022).

"Nah! Jangan lupa dalam setiap langkah dan tahapan yg dilaksanakan buat berita acaranya," katanya, Kamis (10/3/2022).

Asep menyampaikan, kemudian melaksanakan sesuai tahapan mulai dari perencanaan, termasuk rencana anggaran biaya, penyeleksian dan penetapan calon, masa kampanye, pemungutan suara, penetapan hingga pelantikan kades terpilih. 

"Panitia bisa menjalankan tugas sebaik mungkin," pintanya berharap.

Diketahui, adapun pelaksanaan kegiatan penetapan dan pelantikan Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) merupakan salah satu tahapan pelaksanaan serentak tahun 2022 yang akan dilaksanakan di tiga desa yaitu Desa Sabandar, Sukataris dan Sukamulya, Kecamatan Karangtengah.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Sabandar, Dedi Saepudin mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga saat ini sudah bisa menyaksikan dan hadiri sesuai dengan tahapan pilkades, dapat terbentuk dengan baik

"Mari kita bersama-sama dapat memajukan Desa Sabandar melalui pilkades untuk kemajuan enam tahun ke depan," katanya.

Ia menambahkan, di dalam melaksanakan tugas akan mendapat suatu keistimewaan yaitu rasa tanggung jawab dalan memberikan keputusan yang benar dalam melaksanakan tugasnya, kepada warga silahkan apabila ada keinginan untuk mencalonkan diri, ini adalah demokrasi.

"Ya! Intinya harus sesuai dengan tahapan dan seleksi oleh panitia," tutup Kades Sabandar ini.


Terpisah, Ketua Panitia Pilkades Sabandar, Yayan mengatakan, secara garis besarnya akan bekerja sesuai dengan peraturan dan undang-undang yang berlaku.

"Demi suksesnya penyelenggaran Pilkades Sabandar tahun 2022 berjalan dengan sesuai tahapan," katanya singkat. 

Hadir dalan kegiatan tersebut antara lain Camat Karangtengah diwakili Kasipem, Asep Saepul Hidayat, lalu Ketua BPD Desa Sabandar, Tatang Suherman, kepala dan perangkat Desa Sabandar, Bhabinkamtibmas Polsek Karangtengah, Babinsa anggota dari Koramil Karangtengah, Ketua LPM dan anggota, Ketua RT bersama RW se-Desa Sabandar. (Red)

×
Berita Terbaru Update