Notification

×

Iklan

Iklan

Titipan Ayah Kerja di Malaysia, Bocah Warga Wangunsari Naringgul Ini Santuni Tetangga tak Mampu

7/01/2021 | 11:26 WIB Last Updated 2021-07-01T04:36:07Z
Bocah usia empat tahun Dede Kenzie Sugilar, saat berikan uang titipan dari ayah kerja di Malaysia. (Foto: Desi Amelia Putri/ SignalCianjur)


SIGNALCIANJUR.COM- Patut ditiru dan begitu mulia didikan orang tua ajarkan anaknya untuk berlomba kebaikan melalui sosial sejak usia dini.

Seperti halnya, dilakukan atau diterapkan Kenzie Sugilar (4) putra pertama pasangan suami istri (Pasutri) Yan Yan Sugilar (23) dan Cucu Karliah (21) warga Kampung Ciparay RT 1/1, Desa Wangunsari, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur, Kamis (1/7/2021).

"Ya, sejak dini saya mengajarkan peduli dengan sesama" kata Cucu (21) ibu kandung Kenzie.

Ia menuturkan, memberi tanpa mengharap balasan sesuatu yang sangat langka di jaman saat ini. Apalagi masa pandemi Covid-19 di mana akan lebih mementingkan dirinya sendiri, mungkin karena terdampak sulit ekonomi.

"Perlu diketahui karena rejeki yang kita miliki ada sebagian miliki orang lainnya yang membutuhkan," ujar Cucu.

Masih paparnya, memberikan santunan yang diamanahkan ayah yang saat ini bekerja di Malaysia, untuk meringankan beban warga tak mampu seperti Yanto (tetangga) yaitu donasi berupa uang tunai walau tak seberapa nilainya.

"Karena saat masa pandemi Covid-19, mungkin semua orang sangat membutuhkan dan susahnya mencari uang," ujar dan singkat Cucu.

Sementara itu, Dede Kenzie bilang, itu uang dikasih dari ayah. Dan, meskipun sedikit mudah-mudahan bisa bermanfaat.

"Titip dari ayah Om? Jadi Kenzie kasih, karena itu amanah," ucapnya bocah gaya bicara masih dengan khas bahasa Sunda) polos, lugu dan menggemaskan kepada SignalCianjur.

Terpisah, Yanto (46) mengucapkan terima kasih atas bantuan sosial (Bansos) diberikan oleh tetangga. Semoga menjadi berkah dan bermanfaat, didoakan Dede Kenzie banyak milik rejeki dan diberikan umur panjang.

"Ada banyak hikmah harus dipetik berbagi tak harus menunggu kaya. Karena kaya belum tentu bisa berbagi kepedulian dan ke ikhlasan hati menentukan. (Mey)

×
Berita Terbaru Update